Khotmil Qur’an dan Istighosah Awali Hari Jadi MTs Negeri Gresik ke- 43

(MTsN Gresik) – Dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-43 Tahun 2023, Madrasah Tsanawiyah Negeri Gresik mengawali peringatan tersebut dengan menggelar kegiatan Khotmil Qur’an dan doa bersama yang diikuti oleh seluruh peserta didik, guru dan karyawan, berlangsung di masing-masing kelas dengan didampingi wali kelas serta di Gedung Sport Center, Senin, (29/5/2023).

Kepala madrasah Pqmuji mengaku bersyukur, bahwa memperingati Hari Jadi ke- 43 Tahun 2023 MTs Negeri Gresik, salah satu kegiatannya yakni diawali dengan Khotmil Qur’an dan Istighosah. Menurutnya, sudah menjadi pembiasaan di madrasah sebelum kegiatan pembelajaran di awali dengan membaca Al Qur’an bersama, begitu pula di peringatan momentum hari jadi MTs Negeri Gresik yang ke- 43 ini, dengan harapan supaya mendapatkan keberkahan bagi semuanya.

“Alhamdulillah kegiatan Khotmil Quran pagi ini berjalan lancar, dan puncak acara Peringatan Hari Jadi dilaksanakan besok hari Rabu tanggal 31 Mei 2023, mudah-mudahan bisa berjalan lancar juga,” ucap Pamuji.

Berakhirnya khotmil Qur’an, acara dilanjutkan dengan istighosah dan doa bersama. Menata fikr dan hati agar siap menerima hidayah dan ma’unah dari Allah SWT, suasana larut dalam iringan lantunan do’a-do’a dan shalawat saat berlangsung istighosah bersama ustadz Malikussaleh, Ach. Nuril Huda, Moh. Zainul Ulumil Izzah, mengharap keberkahan di setiap langkah dari apa yang diimpikan dan di cita-citakan oleh madrasah.

“Semoga kegiatan khotmil Qur’an dan Istighosah yang di gelar di awal dalam menyambut peringatan hari lahir MTs Negeri Gresik ke- 43 menjadi spirit dalam mengembangkan madrasah menjadi lebih baik lagi, menjadi madrasah hebat bermartabat, kaya akan prestasi, serta menjadi pionir dalam membentuk karakter peserta didik berakhlak karimah. Sesuai dengan tema kali ini, “Bersinergi Menebar Manfaat untuk Negeri”. Tutup Sutoyo, selaku Waka Humas.

about author

Husnul Abid

abid@mtsn-gresik.sch.id

Penulis konten berita untuk MTsN Gresik