Alhamdulillah, MTs Negeri Gresik kembali mengibarkan bendera Prestasi di kanca Nasional. Kali ini datang dari event “Garuda National Competition (GNC) 2022. Event yang digelar secar online ini diselenggarakan oleh PT. Pateron Olympiad dengan peserta mulai dari SMP sampai SM sederajat dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai Provinsi dan Daerah.
Pateron olympiad adalah event yang diselenggarakan oleh Pateron Indonesia sebagai sarana bagi para siswa di seluruh Indonesia untuk mengembangkan potensi mereka di bidang ilmu pengetahuan alam maupun sosial.
Peserta didik berprestas di event GNC 2022 yaitu;
Zahrah Amelia kelas 8-C, ia berhasil meriah penghargaan medali Perunggu pada bidang mata pelajaran IPS. Kamis, (17/06)
Madrasah Tsanawiyah Negeri Gresik tentunya sangat bangga dengan prestasi yang ditorehkan. Semoga prestasi tersebut menjadi motivasi bagi Zahrah dan juga temen-temanya untuk mengikuti jejeknya dalam meraih prestasi. Selamat dan sukses, terus belajar, selalu optimis, dan pertahankan prestasi untuk meraih yang lebih baik lagi di ajang-ajang berikutnya.